BannerFans.com

Tuhan menjawab doaku

Sunday, November 16, 2014

Shalom

Semoga sharing ini dapat memberkati bagi setiap orang yang membacanya. Segala pujian bagi Dia, hanya Dia yang layak untuk itu. Kali ini saya mau sharing bagaimana Tuhan menjawab doaku. Pada beberapa waktu yang lalu saya memiliki pertanyaan tentang perpuluhan. Sebagai informasi, kami mengumpulkan uang perpuluhan kami di suatu kas dikarenakan kami tidak pergi ke gereja manapun disini. Orang bilang kita harus memberikan perpuluhan ke gereja dimana kalian bertumbuh. Jadi kami bikin satu kas untuk duit perpuluhan kami. Setelah itu saya pun bertanya kepada Tuhan apa yang harus kami lakukan terhadap uang perpuluhan itu? Karena ini uangnya Tuhan, kami pun bertanya kepada Tuhan apa yang Tuhan kehendaki.

Tuhan itu tetap sama dari dulu sampai sekarang. Dia menjawab kita selalu dengan cara yang sama. Kali ini Tuhan memakai seorang teman kami untuk menjawab pertanyaan saya. Tuhan berbicara melalui siapa saja, Dia dapat pakai orang percaya maupun orang tidak percaya. Teman kami ini seorang yang percaya, sebut saja dia Y. Pada saat itu si Y sedang bbm-an sama istriku Indah. Y mengirimkan sebuah link tentang nabi palsu dan menanyakan Indah apakah artikel di link ini sebagai suatu kebenaran. Pada saat itu Indah lagi sibuk mengerjakan sesuatu sehingga dia minta tolong saya untuk membaca link yang diberikan itu. Saya pun membacanya dan merasa bahwa artikel tersebut sangat memberkati dan memberikan cara pengenalan akan nabi palsu. Pada saat itu saya tidak membuka artikel yang lain.