BannerFans.com

Aku percaya Tuhan Yesus

Saturday, March 5, 2011

Shalom all....

Pagi ini aku merasa seperti dibangunkan Tuhan atau aku yang terlalu semangat untuk menulis blog yagh haha. Salah satu sepupuku request topik ini untuk ditulis. "Bagaimana seh ceritanya kok kamu jadi percaya sama Tuhan Yesus? Bukannya dahulu kamu benar-benar kuat terhadap agama ..... , sampai-sampai lu ada bilang sama istrimu kalo dia mau menikah sama lu harus masuk agama lu" itu sepenggal percakapan kami kemarin. Jawabannya seh singkat tapi ceritanya panjang, aku diselamatkan karena kasih karuniaNya, bukan karena aku memilih Dia tapi Dia lah yang telah memilih aku (Gal 1:15).

Aku baru saja menjadi percaya dan langsung dibaptis kurang lebih satu setengah tahun yang lalu. Kalo tidak salah ingat waktu itu akhir bulan maret. Aku dan cewekku (dah jadi istri sekarang) sedang membicarakan tentang pernikahan kami. Waktu itu kita pikir, kita beda agama, nanti pemberkatan pernikahannya dimana? Masa seh abis di gereja terus ke vihara. Jadi aku sedikit memaksa dia untuk masuk ke agama ku waktu itu. Dari sana kami selalu tidak menemukan solusinya, karena dua duanya tidak mau mengalah.
Setiap hari kami selalu berdebat tentang ini, dan dari setiap perdebatan istriku itu secara tidak langsung menginjil aku, pintar yagh. Istriku bilang waktu itu kalo dia dapat hasil doa buat aku, terus aku bilang apa seh hasil doa? Dia jawab kalo kita berdoa, Tuhan sering kali menjawab kita. Wow, apa neh, Tuhan bisa berbicara? Suatu hal yang baru bagiku. Aku tahunya kita berdoa dan berdoa dan berdoa saja. Ini berbeda, sejak saat itu aku selalu minta didoakan, karena aku dulu aku pikir itu seperti ramalan. Tapi aku tetap teguh pada agamaku.


Sampai pada pertengahan april, pada hari ulang tahunku, aku mendapat kado yang istimewa dari istriku ini, coba tebak teman-teman kado dari istriku ?? Basic Instruction Before Leave Earth = BIBLE. Pada saat itu aku masih kerja di vineyard, jadi pada bulan april lagi tidak ada kerja. Karena banyak waktu luang aku pun memulai membaca alkitab dengan tujuan untuk mencari kesalahan dan membuat istriku berpaling kepada agamaku. Ah betapa bodohnya waktu itu, tapi segala sesuatu tidak ada yang kebetulan. Aku terus membaca untuk mencari kesalahannya. Caranya dengan mempraktikannya kan, bagaimana kalo kita tau alkitab itu salah tapi kita tidak mempraktikannya? Setiap ayat yang ada di alkitab aku coba, seperti 
Mat 7:7 "Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu.  
Istriku bilang kalo kita mau berdoa mesti pakai nama Tuhan Yesus, dia bilang doa itu seperti tulis surat kepada Tuhan jadi mesti ada yang dituju, yaitu Tuhan Yesus. Ayat demi ayat aku baca untuk terus mencari kesalahannya tapi sepertinya tidak ada kesalahan yang dapat aku temukan.
Malahan aku seperti larut dalam membaca alkitab, sampai hampir setengah dari perjanjian baru sudah aku baca. Dan pada saat itu aku baru tahu kalo istriku terus mendoakan aku untuk menemukan Terang yaitu Tuhan Yesus. Dan dahsyatnya dia sudah mendapat hasil doa or nubuatan pada bulan juli 2008 kalau aku akan dibaptis.Itu akan dipenuhiNya.

Seluruh keluargaku hampir-hampir tidak percaya akan hal ini. Karena aku termasuk salah satu yang rajin pergi ke V. Dan aku juga pernah tinggal di tempat itu selama empat bulan. Di tempat tersebut aku vegetarian dan setiap pagi, siang dan malam aku sembahayang.Dan kami sembahayang terus dan menyembah tuhannya yang besar, beda dengan seperti berdoa yang istri aku bilang, yang bisa dijawab sama Tuhan. Dan juga di sana kami belajar bahasa mandarin dan setiap harinya mendengarkan kotbah. Jadi dahulu aku termasuk yang rajin juga haha. Tujuanku dahulu untuk masuk ke surga, karena aku kepengen sekali untuk masuk ke surga, menjadi B. Tapi itu bukanlah jalan yang benar. Suatu ketika ditempat tersebut, ada orang yang kerasukan setan, salah satu orang yang tinggal ditempat tersebut. Saat itu sekitar pukul sembilan malam, dia menjerit jerit sampai kami semua mendengarnya. Pada saat itu aku ingat sekali kalo roh jahat tersebut minta nyawanya. Tapi akhirnya didoakan dan diajak negosiasi roh jahat tersebut akhirnya dia mau pergi juga dari tubuh perempuan tersebut. Sejak dari peristawa tersebut aku juga agak menjadi ngeri dan ragu. Tempat tersebut harusnya merupakan tempat yang suci, dijaga sama dewa-dewa tetapi kok ada roh jahat yang bisa masuk ke tempat ini dan yang parahnya lagi dia mau minta nyawa. Aku berpikir, bagaimana kalau ini terjadi kepadaku? Wah mengerikan sekali yah.

Kejadian tersebut selalu melintas dipikiranku sampai aku cerita ke istriku, dan dia bilang kalau Tuhan Yesus selalu mencintai umatNya. Dan juga di dalam nama Tuhan Yesus kita bisa mengusir semua setan. Ini juga salah satunya yang aku praktekan karena tertulis di alkitab 
Mar 16:17 Tanda-tanda ini akan menyertai orang-orang yang percaya: mereka akan mengusir setan-setan demi nama-Ku ... .
Jadi aku merasakan perbedaan yang cukup signifikan, dapat mengusir dan kerasukan.Pada saat itu aku sudah berdoa di dalam nama Tuhan Yesus. Aku berdoa kepada Tuhan, Tuhan tunjukanlah siapa Engkau yang sebenarnya? Tuhan menjawab doaku dan menggenapi nubuatan pada bulan juli 2008,yaitu pada bulan Juni 2009, aku dibaptis di dalam nama Tuhan Yesus. Puji Tuhan, aku sudah diselamatkannya dari lubang neraka menuju ke surga. Begitu baiknya Tuhan, Dia begitu mengasihiku.

Jadi kalo kita memiliki cita-cita yang sama yaitu masuk ke surga, maka percayalah kepada Tuhan Yesus.
Joh 14:2 Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu.
Joh 14:3 Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, kamupun berada.

Jesus Love you......

1 comments:

L3ey said...

Great..sangat menguatkan. Jlu too

Post a Comment